Apa itu huruf Arab?
Huruf ialah tata tulis yang merupakan anggota abjad yang melambangkan bunyi bahasa. Semetara kata Arab memiliki dua arti, 1. nama bangsa di Jazirah Arab dan Timur tengah; 2. bahasa semit yang digunakan bangsa Arab (Saudi Arabia, Suriah, Yordania, Irak, Mesir, dsb). Huruf arab adalah tata tulisan abjad yang melambangkan bunyi bahasa bangsa Arab.
Tutorial pada postingan kali ini yaitu cara mengetik huruf Arab di Microsoft Office 2010 pada Windows 7. Tutorial ini mungkin sangat sederhana, tetapi mungkin tidak semua orang sudah mengetahuinya.
Secara default huruf yang digunakan oleh Microsoft Office adalah huruf latin (American). Hal itu dikarenakan penciptanya merupakan orang Amerika.
Secara default huruf yang digunakan oleh Microsoft Office adalah huruf latin (American). Hal itu dikarenakan penciptanya merupakan orang Amerika.
Cara Mengetik Huruf Arab!
Berikut cara mudah mengetik huruf Arab di Microsoft Office 2010 pada Windows 7:
- Untuk mengetik huruf Arab di Microsoft Office, langkah pertama kali yang harus dilakukkan adalah melakukkan pengaturan sistem keyboard. Pada tutor ini Saya menggunakan Windows 7 (untuk selain Windows 7 caranya sedikit berbeda). Cara melakukkan pengaturan pada sistem keyboard bisa melalui Control Panel. Klik Start --> Control Panel --> Change Keyboard or other input method. Maka akan tampak tampilan gambar seperti ini.
- Setelah itu akan tampil jendela baru Region and Language, pilih pada tab Keyboards and Language dan klik pada pilihan Change Keyboards (lihat gambar).
- Jendela selanjutnya yaitu Text Services and Input Language, pilih Add untuk menambahkan bahasa Arab.
- Muncul lagi jendela Add Input Language, cari Arabic (Saudi Arabia) --> Keyboard --> ceklist Arabic (101). Klik OK dan OK sampai ketampilan Windows utama. Sampai disini langkah melakukkan pengaturan sistem keyboar sudah selesai, langkah selanjutnya prose pengetikan bahasa Arab.
Setelah dipastikan aktif, bukalah Microsoft Wordnya. Karena sistem penulisan huruf Arab dari kanan ke kiri sebaiknya untuk memperumudah aktifkan Right Left Aligment.
Sampai disini Anda sudah bisa mengetik huruf Arab, namun disebabkan kita kurang familiar dan masih awam dimana tempat susunan huruf arab pada keyboard utama. Sebaiknya untuk mempermudah kita mengaktifkan keyboard virtual (on Screen keyboard). Untuk menampilkan harokat tekan Shift.